Meningkatkan Hasil Belajar Peserta Didik Menggunakan Pendekatan Problem Based Learning Pada Materi Puasa Ramadhan Kelas 5 DI SDN 68 Bengkulu Tengah

Authors

  • Elena Sastri SDN 68 Bengkulu Tengah

Keywords:

Hasil Belajar, Model Pembelajaran

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar peserta didik kelas V SDN 68 Kecamatan Talang Empat pada materi Puasa Ramadhan dengan menggunakan model pembelajaran Problem Based Learning. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif kualitatif, dengan Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dilaksanakan dalam dua siklus. Pada setiap siklus terdiri atas satu kali pertemuan dengan Subyek penelitian siswa kelas V SDN 68 Kecamatan Talang Empat Kabupaten Bengkulu tengah dengan jumlah siswa 25 orang. Pengumpulan data dalam penelitian ini diperoleh melalui teknik observasi dan tes tertulis sedangkan teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah rata-rata dan persentasi. Hasil penelitian ini diperoleh: (1) Kegiatan pembelajaran dengan metode Problem Based Learning di kelas V SDN 68 Kecamatan Talang Empat tahun pelajaran 2022/2023 secara bertahap mengalami peningkatan dari siklus I sampai siklus II. Hal ini dapat dilihat dari persentasi hasil observasi teman sejawat terhadap kegiatan pembelajaran yang dilakukan oleh peneliti yaitu siklus I adalah 73,91% (kategori sedang) dan siklus II adalah 86,95% (kategori baik). (2) Aktivitas peserta didik dalam proses pembelajaran dengan metode Problem Based Learningdi kelas V SDN 68 Kecamatan Talang Empat Kabupaten Bengkulu tengah tahun pelajaran 2022/2023 juga secara bertahap mengalami peningkatan yang cukup signifikan. Hal ini dapat dilihat dari persentasi hasil observasi teman sejawat terhadap aktivitas peserta didik dalam kegiatan pembelajaran yang dilakukan oleh peneliti yaitu siklus I adalah 63,33% (kategori sedang) dan siklus II adalah 86,66% (kategori baik). (3) Hasil tes peserta didik pada siklus I dengan rata-rata nilai 76,00 dan siklus II dengan rata-rata nilai 88,00, menunjukkan bahwa tindakan kelas dengan menggunakan metode Problem Based Learningberhasil dengan indikator adanya peningkatan nilai rata-rata hasil evaluasi dari siklus I dan II dari KKM yang telah ditetapkan yaitu 70 sehingga dapat disimpulkan bahwa pembelajaran dengan menggunakan model Problem Based Learningdapat dijadikan sebagai salah satu model pembelajaran untuk meningkatkan hasil belajar peserta didik khususnya pada mata pelajaran PAI dan BP.

References

Abas, Nurhayati. 2004.“Penerapan Model Pembelajaran berdasarkan Masalah (Problem Based Learning) dalam pembelajaran Matematika di SMU”. Jurnal Pendidikan dan Kebudayaan No 051. Th.Ke-10.

Amir, M.Taufiq. 2009. Inovasi Pendidikan Melalui Problem Based Learning. Jakarta: Kencana.

Andopa, Alpaqih, H. Hardivizon, dan Nurma Yunita. “The Meaning of Nafs in the Qur’an Based on Quraish Shihab’s Interpretation.” AJIS: Academic Journal of Islamic Studies 3, no. 2 (2018): 139–62. doi:10.29240/ajis.v3i2.578.

Arifin, M. 1996. Ilmu Pendidikan Islam. Jakarta: Bumi Aksara.

Arikunto, Suharsimi, dkk. 2006. Penelitian Tindakan Kelas .Jakarta: Bumi Aksara.

Farida, Umma, H. Hardivizon, dan Abdurrohman Kasdi. “Menyingkap Maqasid Profetik dalam Hadis tentang Relasi Laki-Laki dan Perempuan.” AL QUDS : Jurnal Studi Alquran dan Hadis 5, no. 2 (30 November 2021): 819–42. doi:10.29240/alquds.v5i2.3319.

Firdausiyah, Umi Wasilatul, dan Hardivizon Hardivizon. “Ideologi Bencana Dalam Perspektif Al-Qur’an: Analisis Kata Fitnah Pada Surah Al-Anbiya[21]:35 Dengan Teori Ma’na-Cum-Maghza).” Al-Bayan: Jurnal Studi Ilmu Al- Qur’an dan Tafsir 6, no. 2 (31 Desember 2021): 83–94. doi:10.15575/al-bayan.v6i2.13839.

Hardivizon, H. “Metode Pembelajaran Rasulullah SAW (Telaah Kualitas Dan Makna Hadis).” Belajea: Jurnal Pendidikan Islam 2, no. 2 (2017): 101–24. doi:10.29240/bjpi.v2i2.287.

Hardivizon, H., dan A. Anrial. “Tinjauan Terhadap Upaya STAIN Curup Dalam Meningkatkan Kemampuan Baca Al-Qur’an Mahasiswa.” FOKUS Jurnal Kajian Keislaman Dan Kemasyarakatan 1, no. 1 (2016): 67–86. doi:10.29240/jf.v1i1.65.

Hardivizon, Hardivizon, dan Mufidah Mufidah. “Emotion Control in The Qur’an: Study of Toshihiko Izutsu’s Semantic Approach to Kaẓim Verses.” Jurnal At-Tibyan: Jurnal Ilmu Alqur’an Dan Tafsir 6, no. 2 (30 Desember 2021): 221–42. doi:10.32505/at-tibyan.v6i2.3316.

Hardivizon, Hardivizon. “Telaah Historis-Hermeneutis Hadis-Hadis Tentang Ayah.” FOKUS Jurnal Kajian Keislaman dan Kemasyarakatan 3, no. 2 (2019): 147–70. doi:10.29240/jf.v3i2.616.

Hariyanto dan Warsono. 2012. Pembelajaran Aktif Teori dan Asesmen. Bandung: PT Remaja Rosdakarya.

Jamarah, Syaiful Bahri. 2010. Gurudan Anak Didik Dalam Interaksi Edukatif. Jakarta: Rineka Cipta.

Kementerian Pendidikan Nasional. 2011. PUSAT KURIKULUM PERBUKUAN.

Kisworo, Budi, dan H. Hardivizon. “Telaah Leksikal, Gramatikal, dan Kontekstual Terhadap Makna Kata Syahida pada QS. al-Baqarah ayat 185.” AL QUDS : Jurnal Studi Alquran dan Hadis 4, no. 1 (2020): 163–80. doi:10.29240/alquds.v4i1.1473.

Kunandar. 2010. Langkah Mudah Penelitian Tindakan Kelas. Jakarta: Raja Grafindo Persada.

Moleong, Lexy J. 2009. Metode Penelitian Kualitatif. Bandung: Remaja Rosdakarya.

Purwanto, Ngalim. 2004. Prinsip-Prinsip dan Teknik Evaluasi Pengajaran. Bandung: Remaja Rosdakarya.

Purwanto, Ngalim. 2008. Prinsip-prinsip dan Teknik Evaluasi Pengajaran. Bandung: Remaja Rosdakarya.

Purwanto. 2009. Evaluasi Hasil Belajar. Yogyakarta: Pustaka Belajar.

Rahman, Nazarudin. 2013. Manajemen Pembelajaran (Implementasi Konsep, Karakteristik dan Metodologi Pendidikan Agama Islam di Sekolah Umum. Yogyakarta: Pustaka Felicha.

Rusman. 2011. Model-Model Pembelajaran: Mengembangkan Profesionalisme Guru. Jakarta: PT Raja Grafindo.

Surawan. (2020). Dinamika Dalam Belajar : Sebuah Kajian Psikologi Penelitian. Yogyakarta: K-Media.

Downloads

Published

2022-10-09

Issue

Section

Articles