Learning Style Sebagai Upaya Peningkatan Prestasi Belajar

Authors

  • Marzuki SMP Negeri 8 Rupat Kab.Bengkalis

Keywords:

Learning Style, Learning Achievement, Difficulty Learning

Abstract

Belajar merupakan kebutuhan dasar manusia untuk mengetahui sesuatu, baik dikemas secara formal maupun tidak. Tidak ada satu metode yang tepat dan pasti sesuai dengan semua siswa. Siswa memiliki gaya belajar sendiri-sendiri antara satu dengan yang lainnya tidak dapat disamakan. Pembelajaran nyata yang berkesan datang dari kemauan hati, bukan paksaan. Keunikan setiap individu inilah yang membuat ragam gaya belajar harus dipahami agar setiap siswa dapat mengatasi kesulitan belajar. Dalam pelaksanaan pembelajaran banyak guru yang kurang memahami gaya belajar, sehingga memaksa siswa untuk selalu memperhatikan tuturan dan penjelasan guru. Proses pembelajaran akan efektif jika metode pembelajaran yang digunakan dapat mengakomodasi siswa. Penelitian tentang metode pengajaran yang paling tepat ternyata gagal, karena setiap metode pengajaran tergantung pada cara atau gaya siswa dalam belajar. Penelitian ini dilakukan di sekolah sebagai tempat observasi (penelitian lapangan) dengan menggunakan pendekatan kuantitatif. Pengumpulan data dilakukan dengan angket, observasi, wawancara, dan studi dokumen yang kemudian diolah dan dianalisis secara deskriptif analitis. Hasil penelitian menunjukkan bahwa suatu kelas tidak dapat disejajarkan secara merata dengan menggunakan dan menerapkan satu metode pembelajaran saja. Karena di dalam kelas terdapat beberapa gaya belajar siswa. Gaya belajar siswa mendominasi kelas secara visual, diikuti oleh gaya auditorial, dan gaya kinestetik. Penelitian ini juga memberikan saran kepada pendidik/guru untuk memahami keragaman gaya belajar siswa. sehingga dengan dasar tersebut guru dituntut untuk lebih kreatif dan inovatif dalam menerapkan metode pembelajaran agar semua gaya belajar siswa dapat terakomodasi, sehingga dengan pemahaman tersebut prestasi belajar dapat ditingkatkan.

References

Abidin Ibnu Rusn. 1998. Pemikiran Al-Ghazali Tentang Pendidikan. Yogyakarta: Pustaka pelajar.

Amir Tengku Ramly & Erlin Trisyulianti. 2006. Pumping Student, Memompa pretasi Menjadi Sang Bintang. Tangerang: Kawan Pustaka.

Arikunto, Suharsimi. 2006. Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktek. Jakarta: Rineka Cipta.

Bobbi De Porter dan Mike hernacki. 2009. Quantum Learning. Bandung: Kaifa, Bandung. Bobbi De Porter, Mark Reardon, dan Sarah Singer-Nourie. 2001. Quantum Teaching.

Bandung: Kaifa.

Esti Wuryani Djiwandono. 2006. Psikologi Pendidikan. Jakarta: Grasindo.

Nasution. 1992. Berbagai Pendekatan dalam Proses Belajar dan Mengajar. Jakarta: Bumi aksara.

Slameto. 2003 . Belajar dan faktor-faktor yang mempengaruhinya. Jakarta: Rineka cipta. Sudijono, Anas. 2008. Pengantar statistik pendidikan. Jakarta: Rajawali pers.

Sugiono. 2007. Metode penelitian kuantitattif, kualitatif dan R&D. Bandung: Alfabeta. Susilo. 2009. Joko.Sukses dengan gaya belajar. Yogyakarta :Pinus.

Syaiful bahri djumarah, 1994. Prestasi belajar dan kompetensi guru. Surabaya: Usaha Nasional.

Tohirin. 2005. Psikologi pembelajaran pendidikan agama Islam. Jakarta: Raja Grafindo Persada.

Trisno. 2005. Revolusi Pendidikan di Indonesia. Yogyakarta: Ar-Ruz Media. Uhbiyati, Nur. 1997. Ilmu pendidikan Islam. Bandung : Pustaka Setia, Cet I,

http://journal.umpo.ac.id/index.php/muaddib/article/view/797

Downloads

Published

2021-07-01

Issue

Section

Articles