Upaya Masyarakat dalam Memerangi Pemimpin Yang Tidak Menepati Janji di Era Globalisasi

Authors

  • maisarah MAN 2 Merangin

Keywords:

kepercayaan, perjanjian, kepemimpinan

Abstract

 

AbstrakPemimpin merupakan seseorang yang memiliki tanggung jawab penuh dalam pelaksanaan tugas kepemimpinan di suatu wilayah. Seorang pemimpin, tentulah harus memiliki sikap yang membuat rakyat atau masyarakat memiliki kepercayaan terhadap apa yang dilakukan oleh pemimpin. Seorang pemimpin tentara memiliki sebuah ketetapan ataupun janji yang ia canangkan dalam kepemimpinannya. Janji ini bukan sekedar yang diucap oleh mulut saja, namun dalam menerapkan perjanjian seorang pemimpin haruslah dapat memegang penuh janji itu dengan rasa tanggung jawab yang besar karena dengan janji yang dapat ditepati maka seorang pemimpin dapat melaksanakan amanatnya sebagai seorang kepala di suatu wilayah.  Pada akhirnya prinsip leadership dan loyalitas dari pemimpin dapat terlaksana dan kepercayaan rakyat dapat diperoleh oleh seorang pemimpin jika ia berhasil melaksanakan visi-misinya atau janji-janjinya. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis data (data analysis) dengan menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif. Hasil penelitian ini menyatakan bahwa di era globalisasi ini terutama di negara kita sendiri masih ada pemimpin yang tidak dapat menepati janji dalam melaksanakan program kepemimpinan nya dan ada berbagai upaya yang dapat dilakukan oleh rakyat dalam rangka memerangi pemimpin yang tidak menepati janji di era globalisasi ini.

References

Destriani. “Inovasi Pengembangan Kurikulum Pendidikan Agama Islam Di SMKN Negeri 1 Rejang Lebong.” International Journal Of Educational Resources 2, no. 6 (2022): 614–30.

Destriani, Maria Botifar, and Deri Wanto. “Implementing Islamic Religious Education in Vocational Schools’ Curricula.” Jurnal Ilmiah Pendidikan Citra Bakti 10, no. 2 (2023): 274–84. https://doi.org/10.38048/jipcb.v10i2.1167.

Destriani, Destriani, and Idi Warsah. “Teacher Strategy Deep Develop Intelligence Linguistics Student.” Belajea: Jurnal Pendidikan Islam 7, no. 2 (2022): 135. https://doi.org/10.29240/belajea.v7i2.4725.

Destriani, Rasmini, Amriyadi, and Hezi Jeniati. “Upaya Guru Pendidikan Agama Islam Dalam Menanamkan Pemahaman Literasi Keagamaan.” Jurnal Ilmiah Pendidikan Citra Bakti 9, no. 1 (2022): 1–12.

Haryatmoko. Etika Publik, Untuk Integritas Pejabat Publik dan Politisi. Jakarta: Gramedia Pustaka Utama, 2011.

Miles, M. B., Huberman, A. M., & Saldaña, J. (2014). Qualitative data analysis: A Methods sourcebook (Third edition). SAGE Publications, Inc.

Daheri, Mirzon, Pandu Adi Cakranegara, and Gamar Al Haddar. "Determination of Smart and Accurate Contest Participants at the Elementary School Level Using Profile Matching Method." Jurnal Mantik 6, no. 3 (2022): 3462-3470.

Daheri, Mirzon, Idi Warsah, Ruly Morganna, Oktia Anisa Putri, and Putri Adelia. "Strengthening Religious Moderation: Learning from the Harmony of Multireligious People in Indonesia." Journal of Population and Social Studies [JPSS] 31 (2023): 571-586.

M. Asrorun Ni’am Sholeh, Kompetensi dan Kedudukan Janji Bagi Pemimpin Publik Dalam Prespektif Hukum Islam : UIN Syarif Hidayatullah, Jakarta (2021)

Radhie Munadi, pemimpin zalim dalam pandangan hadis; suatu kajian Kritik hadis pada riwayat ahmad bin hambal; UIN Alauddin Makassar, Makasar ( 2022)

Nader Arafat Hasan, Studi Analisis Pendapat Ibnu Taimiyah Tentang Pemimpin Zalim : IAIN Walisongo, Semarang (2008)

Ni Putu Depi Yulia Peramesti & Dedi Kusmana, Kepemimpinan Ideal Pada Era Generasi Milenial : IAIN (2018)

Regu Refian Garis, Kepemimpinan Pemerintahan Pada Era Globalisasi (Kajian Tentang Kepemimpinan Pemerintahan di Indonesia), Universitas Galuh Ciamis: Ciamis.

Downloads

Published

2023-08-11

Issue

Section

Articles